Berita Terkini

Forum Koordinasi dan Pengawasan Internal Melalui Rapat Pleno Rutin Mingguan KPU Kabupaten Banggai Kepulauan

Salakan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banggai Kepulauan menggelar Rapat Pleno Rutin Mingguan, Rabu, 8/10/2025)

Rapat ini merupakan agenda internal wajib yang dilaksanakan secara berkala sebagai forum koordinasi dan pengawasan internal, agar seluruh proses kerja berjalan sesuai aturan, transparan, akuntabel dan berintegritas serta sebagai langkah kolektif kolegial dalam pengambilan keputusan.

Bertempat di Ruang RPP KPU Banggai Kepulauan, pleno dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Banggai Kepulauan, Supriatmo Lumuan dan dihadiri oleh seluruh anggota KPU Banggai Kepulauan, Fatharany Berkah Abdul Barry, Jamaludin Pobalos, Louis Steven dan Ayub M. Tiah serta Sekretaris KPU Banggai Kepulauan, Nurul Huda, para Kepala Sub Bagian, serta staf yang bertugas sebagai operator dan notulis.

Adapun hasil rapat pleno rutin kemudian dituangkan dalam berita acara hasil rapat pleno rutin beserta notulensi.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 13 kali