
KPU BANGKEP MENGHADIRI UNDANGAN RAKORNAS KEHUMASAN DAN PPID TAHUN 2023
KPU BANGKEP, Tangerang/ Banten, - Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia KPU Kabupaten Bangkep, Fatharany Berkah Abdul Barry, bersama dengan Kasubbag Teknis Penyelenggara Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Rindu Wardhana mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas), Kehumasan dan PPID tahun 2023. Rakornas berlangsung dari tanggal 25 hingga 27 September 2023. Di Ballroom hotel Novotel Tangerang Provinsi Banten, Rabu (27/09/2023).
Pembukaan Rakornas oleh Anggota KPU RI, August Mellaz, Kegiatan ini merupakan salah satu upaya KPU dalam memberikan pelayanan publik dan menyediakan informasi yang berkaitan dengan pemilihan umum kepada masyarakat, sehingga KPU pada umumnya terkhusus KPU Kabupaten Banggai Kepulauan, akan terus meningkatkan kualitas layanan kinerja kehumasan dan PPID-nya yang akurat dan bermanfaat kepada masyarakat.
Kegiatan Rakornas menghadirkan narasumber dari berbagai instansi, seperti Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Dalam Negeri, dan Komisi Penyiaran Indonesia. Rakornas ini menghadirkan sejumlah narasumber yang ahli di bidang media sosial seperti Instagram, Facebook, Twitter dan juga Youtube. Dalam materi-materi tersebut, narasumber menjelaskan berbagai fitur, kebijakan, serta memberikan tips dan trik untuk menganalisis postingan di media sosial, khususnya di platform Facebook, YouTube, serta membahas kebijakan algoritma Instagram dan Reels.
Turut hadir Anggota KPU RI Parsadaan Harahap serta jajaran Sekretariat Jenderal KPU RI. Dan juga Komisioner Provinsi, Kab/Kota, Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, Se – Indonesia, Dan Kabag/Kasubag Teknis Penyelenggara Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, Se- Indonesia.
#Humas KPU Bangkep#